Rabu, 26 November 2008

Doa Mensyukuri Nikmat

Artinya: "Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang ibu-bapakku dan untuk mengerjakan amal shalih yang Engkau ridhai, serta masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan
hamba-hamba-Mu yang shalih." (QS. Al-Naml: 19).

Doa di atas baik sekali dibaca agar kita mendapatkan ilham untuk mensyukuri nikmat serta
dimasukkan ke dalam golongan orang-orang yang beramal shalih di dunia" hingga kemudian
mendapatkan kebaghagiaan di dunia dan akhirat. Doa tersebut pula yang dibaca Nabi
Sulaiman a.s. yang kaya raya tidak ada bandingannya.

Artinya: "Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang ibu-bapakku, dan untuk mengerjakan amal shalih yang Engkau ridhai, serta berilah kebaikan kepadaku dengan memberi kebaikan kepada anak cucuku. Sungguh aku bertaubat kepada-Mu, dan sungguh aku adalah termasuk golongan orang-orang yang berserah diri." (QS. Al-Ahqâf. 15).

Ahli Tafsir menjelaskan bahwa doa tersebut berkaitan dengan Abu Bakar Shiddik, ketika
kedua orangtuanya menyatakan masuk Islam.

Selasa, 25 November 2008

Hadist tentang Iman, Islam & Ihsan

Umar ra. berkata: ketika kami tengah berada di majelis bersama Rasulullah pada suatu hari, tiba-tiba tampak dihadapan kami seorang laki-laki yang berpakaian sangat putih, berambut sangat hitam, tidak terlihat padanya tanda-tanda bekas perjalanan jauh dan tidak seorangpun diantara kami yang mengenalnya. Lalu ia duduk di hadapan Rasulullah dan menyandarkan lututnya pada lutut Rasulullah dan meletakkan tangannya diatas paha Rasulullah, selanjutnya ia berkata,” Hai Muhammad, beritahukan kepadaku tentang Islam ” Rasulullah menjawab,”Islam itu engkau bersaksi bahwa sesungguhnya tiada Tuhan selain Alloh dan sesungguhnya Muhammad itu utusan Alloh, engkau mendirikan sholat, mengeluarkan zakat, berpuasa pada bulanRomadhon dan mengerjakan ibadah haji ke Baitullah jika engkau mampu melakukannya.” Orang itu berkata,”Engkau benar,” kami pun heran, ia bertanya lalu membenarkannya Orang itu berkata lagi,” Beritahukan kepadaku tentang Iman” Rasulullah menjawab,”Engkau beriman kepada Alloh, kepada para Malaikat-Nya, Kitab-kitab-Nya, kepada utusan-utusan Nya, kepada hari Kiamat dan kepada takdir yang baik maupun yang buruk” Orang tadi berkata,” Engkau benar” Orang itu berkata lagi,” Beritahukan kepadaku tentang Ihsan” Rasulullah menjawab,”Engkau beribadah kepada Alloh seakan-akan engkau melihat-Nya, jika engkau tidak melihatnya, sesungguhnya Dia pasti melihatmu.” Orang itu berkata lagi,”Beritahukan kepadaku tentang kiamat” Rasulullah menjawab,” Orang yang ditanya itu tidak lebih tahu dari yang bertanya.” selanjutnya orang itu berkata lagi,”beritahukan kepadaku tentang tanda-tandanya” Rasulullah menjawab,” Jika hamba perempuan telah melahirkan tuan puterinya, jika engkau melihat orang-orang yang tidak beralas kaki, tidak berbaju, miskin dan penggembala kambing, berlomba-lomba mendirikan bangunan.” Kemudian pergilah ia, aku tetap tinggal beberapa lama kemudian Rasulullah berkata kepadaku, “Wahai Umar, tahukah engkau siapa yang bertanya itu?” Saya menjawab,” Alloh dan Rosul-Nya lebih mengetahui” Rasulullah berkata,” Ia adalah Jibril, dia datang untuk mengajarkan kepadamu tentang agama kepadamu” (Imam Muslim)

Senin, 24 November 2008

Mengapa kita harus sholat?

Pertanyaan diatas mungkin sangat menggelitik sekali. Namun kadang banyak orang bertanya tentang hal ini. Baik dalam hatinya kecil kita ketika kita akan melakukan sholat,bahkan ada yang dengan lisan mereka mengungkapkannya. “Mengapa harus sholat?” kata salah seorang teman saya, beberapa tahun yang lalu. Bahkan mungkin antum juga berpikir seperti itu, atau bahkan pertanyaan itu tidak pernah terlintas dalam pikiran antum.

Ada tipe orang yang ketika dia mendapatkan begitu banyak kesulitan hidup, rizqi tersendat, kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidup, sakit, dan kesulitan lainnya, dia akan sangat rajin sholat. Bahkan tidak hanya Sholat Wajib 5 Waktu, tetapi ssolat sunnah dilakukannya. Tetapi keadaannya berubah bila ia mendapatkan kesenangan dalam hidupnya. Dia akan tidak ingat lagi dengan yang namanya Sholat.

Ada tipe Orang yang dia berpikir bahwa dengan sholat dia akan mendapatkan Rizqi yang banyak, akan dimudahkan urusannya oleh ALLAH SWT, sehingga dia rajin untuk menjalankan Sholat. Namun ketika apa yang dia minta tidak kunjung datang atau terkabulkan dia mulai meragukan keputusannya untuk terus sholat. “Sudah sholat sampai kepala hitam tapi tidak juga mendapatkan jodoh dan uang, tapi lihat itu orang, dia tidak pernah sholat tapi dia kaya raya dan istrinya cantik” ujar salah seorang teman saya.

Ada seorang kiai yang menyampaikan ceramah di sebuah Masjid, dia menyampaikan tentang bagaimana sholat itu. Kiai itu menyuruh para jamaah untuk sholat dengan rutin agar dia mendapatkan kemudahan rizqi, dimudahkan mendapatkan jodoh, dimudahkan dalam segala urusan hidupnya.

Dan mungkin masih banyak lagi alasan yang membuat seseorang untuk menjalankan aktivitas rutin ini. Sebenarnya Mengapa sih kita harus sholat????

Sebagai seorang Muslim sudah seharusnya kita mengetahui landasan kita dalam menjalankan suatu aktivitas. Karena menurut kaidah syara’ “Hukum asal dari perbuatan itu adalah terikat dengan hukum syara”.

dengan pengetahuan ini sudah seharusnya kita mencari dasar bagi kita untuk menjalankan sholat. Perhatikan Firman ALLAH SWT di bawah :

Dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat, dan rukulah bersama orang-orang yang ruku. (QS. 2:43)

Dan dirikanlah shalat dan tunaikan zakat. Dan apa-apa yang kamu usahakan dari kebaikan bagi dirimu, tentu kamu akan mendapat pahalanya pada sisi Allah. Sesungguhnya Allah Maha Melihat apa-apa yang kamu kerjakan. (QS. 2:110)

dari dua ayat Al Quran diatas sangat jelas bahwa ALLAH SWT telah memerintahkan kepada Umatnya untuk menjalankan sholat. Dan inilah yang seharusnya menjadikan alasan bagi kita untuk menjalankan Sholat. Kita menjalankan Sholat karena memang Sholat itu telah diperintahkan/diwajibkan oleh ALLAH SWT dan kita sebagai Makhluknya yang telah memeluk Islam harus menjalankan perintah itu. Jadi jangan kita menjadikan sesuatu yang lain menjadi pendorong kita untuk menjalankan Sholat. Jangan karena kita ingin kaya dan mendapatkan harta banyak, jangan kita ingin supaya ALLAH memberikan kita kemudahan hidup. Dan jangan pernah kita mencari illat untuk menjalakannya. jangan kita menjdikan tujuan maslahat untuk menjalankannya. Firman ALLAH :

Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Al-Kitab (Al-Quran) dan dirikanlah shalat. Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya dari ibadat-ibadat yang lain). Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan. (QS. 29:45)

Dari ayat diatas seharusnya ketika sholat kita benar, maka kita akan terhindar dari perbuatan keji dan Munkar. jadi itulah efek yang disampaikan ALLAH SWT ketika kita mau menjalankan sholat dengan benar. Wallahu A’lam Bis Shawab. (Fatih)

Kamis, 20 November 2008

Hadist tentang Ikhlas

Amirul mukminin, Umar bin khathab radhiyallahu anhu, ia berkata : “Aku mendengar Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda: “Segala amal itu tergantung niatnya, dan setiap orang hanya mendapatkan sesuai niatnya. Maka barang siapa yang hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya itu kepada Allah dan Rasul-Nya. Barang siapa yang hijrahnya itu Karena kesenangan dunia atau karena seorang wanita yang akan dikawininya, maka hijrahnya itu kepada apa yang ditujunya”.
Diriwayatkan oleh dua orang ahli hadits yaitu Abu Abdullah Muhammad bin Ismail bin Ibrahim bin Mughirah bin Bardizbah Al Bukhari (orang Bukhara) dan Abul Husain Muslim bin Al Hajjaj bin Muslim Al Qusyairi An Naisaburi di dalam kedua kitabnya yang paling shahih di antara semua kitab hadits.

Pada Hadits ini, kalimat “Segala amal hanya menurut niatnya” yang dimaksud dengan amal disini adalah semua amal yang dibenarkan syari’at, sehingga setiap amal yang dibenarkan syari’at tanpa niat maka tidak berarti apa-apa menurut agama islam. Tentang sabda Rasulullah, “semua amal itu tergantung niatnya” ada perbedaan pendapat para ulama tentang maksud kalimat tersebut. Sebagian memahami niat sebagai syarat sehingga amal tidak sah tanpa niat, sebagian yang lain memahami niat sebagai penyempurna sehingga amal itu akan sempurna apabila ada niat.

Kalimat “Dan setiap orang hanya mendapatkan sesuai niatnya” oleh Khathabi dijelaskan bahwa kalimat ini menunjukkan pengertian yang berbeda dari sebelumnya. Yaitu menegaskan sah tidaknya amal bergantung pada niatnya. Juga Syaikh Muhyidin An-Nawawi menerangkan bahwa niat menjadi syarat sahnya amal. Sehingga seseorang yang meng-qadha sholat tanpa niat maka tidak sah Sholatnya, walahu a’lam

Ketiga : Kalimat “Dan Barang siapa berhijrah kepada Allah dan Rosul-Nya, maka hijrahnya kepada Allah dan Rosul-Nya” menurut penetapan ahli bahasa Arab, bahwa kalimat syarat dan jawabnya, begitu pula mubtada’ (subyek) dan khabar (predikatnya) haruslah berbeda, sedangkan di kalimat ini sama. Karena itu kalimat syarat bermakna niat atau maksud baik secara bahasa atau syari’at, maksudnya barangsiapa berhijrah dengan niat karena Allah dan Rosul-Nya maka akan mendapat pahala dari hijrahnya kepada Allah dan Rosul-Nya.
Hadits ini memang muncul karena adanya seorang lelaki yang ikut hijrah dari Makkah ke Madinah untuk mengawini perempuan bernama Ummu Qais. Dia berhijrah tidak untuk mendapatkan pahala hijrah karena itu ia dijuluki Muhajir Ummu Qais. (dikutip dari SYARHUL ARBA’IINA HADIITSAN AN-NAWAWIYAH)

Rabu, 19 November 2008

Syeikh Zawahiri: Obama Hanya Sebagai Budak

Syeikh Ayman al-Zawahiri, yang disebut orang ke dua Al-Qaidah, menyebut Barack Obama sebagai “budak” yang ‘menghianati’ Islam

Hidayatullah.com--Dalam pesan audio yang disiarkan dalam situs-situs internet,Syeikh al Zawahiri menyitir aktivis Islam Amerika tahun 1960-an, Malcolm X alias Malik Shabbaz, dengan menyebutkan Obama, Colin Powell dan Condoleezza Rice sebagai orang-orang yang tergolong sebagai "budak rumah."

Istilah budak rumah menggambarkan orang-orang kulit hitam yang tinggal di rumah pemiliknya dan patuh kepada mereka, sebagai lawan dari para budak di ladang yang benci kepada pemilik mereka.

Zawahiri mengatakan presiden terpilih Amerika itu mengkhianati nenek moyangnya yang Muslim.

Pada hari Ahad Obama mengatakan bahwa penangkapan atau pembunuhan Usama bin Ladin sangat penting bagi keamanan Amerika.

Dia mengatakan prioritas pemerintahnya adalah membasmi Al-Qaidah untuk selamanya.

Barack Obama juga bermaksud untuk menambah pasukan Amerika di Afghanistan, kebijakan yang menurut Zawahiri akan gagal.

Peringatan

Syeikh Ayman al-Zawahiri memperingatkan Obama bahwa dia akan gagal kalau dia mengikuti kebijakan pemerintah Bush.

Zawahiri mengatakan perubahan kepemimpinan Amerika tidak berarti bahwa negara itu harus diperlakukan dengan berbeda.

"Amerika si penjahat terus bertindak seperti dulu, jadi kita harus terus melukainya agar bisa waras lagi," katanya.

Zawahiri juga mengkritik Barack Obama karena mengkhianati dunia Islam.

"Kamu dilahirkan dari ayah yang Muslim, tapi kamu memilih berbaris di jajaran musuh ummat Islam, berdoa dengan doa orang Yahudi, meskipun kamu mengaku Kristen, agar kamu bisa naik ke tangga kepemimpinan Amerika," kata Zawahiri.

Obama menurut Zawahiri bukanlah "seorang kulit hitam Amerika yang terhormat" seperti Malcolm X, tetapi seorang "abeed al-beit", atau budak rumah.

Pesan audio Syeikh Ayman al-Zawahiri ini diiringi cuplikan pidato Malcolm X yang membedakan antara "negro lapangan" yang membenci pemilik mereka, dan "negro rumahan" yang mematuhi pemiliknya.

Juru bicara departemen Amerika Sean McCormack menyebut pesan itu sebagai pesan keji dari seorang “teroris”.

Sebagaimana diketahui, Juli lalu, Obama mengunjungi Israel dan menyatakan komitmennya yang abadi atas keamanan negara itu.

Dr Ayman al-Zawahiri, dikenal sebagai pemimpin kelompok “Jihad Islam” Mesir. Ayahnya, Prof Dr Rabie al-Zawahiri, adalah seorang farmakolog ternama. Selain itu, Dr. Rabie juga guru besar farmakologi di Ain Shams University, Cairo. Dari 46 anggota keluarga ayahnya, 31 di antaranya dokter dan farmakolog.

Keluarga ibunya, Dr Abdl al-Wahab Azzam, adalah Rektor Cairo University dan salah satu pendiri King Saud University di Riyadh. Pernah menjadi duta besar Mesir untuk Pakistan, Yaman, dan Arab Saudi.

Pemerintah Amerika Serikat (AS) di bawah George W Bush, memburu Syeikh Al-Zawahiri dengan hadiah 25 juta dollar dan menyebutnya sebagai “teroris”. [bbc/www.hidayatullah.com]

Selasa, 18 November 2008

Lahir Partai Seks di Australia

Hidayatullah.com—Dalam waktu tak lama lagi, sebuah partai berbasis seks lahir di Australia. Namanya Australian Sex Party (ASP) atau Partai Seks Australia. Dengan slogan "Kami serius tentang seks", partai politik baru ini akan memperjuangkan pornografi.

Selain memperjuangkan pornografi, partai ini juga akan barjuang melawan segala bentuk pembatasan sensor, menghapuskan filter internet yang pernah diusulkan pemerintah federal, mendukung pernikahan sejenis (gay) dan memperjuangankan kurikulum pendidikan seks nasional.

"Filter itu benar-benar langkah mundur dari apa yang telah kita capai," ujar pendiri partai, Fiona Patten sebagaimana dikutip ABCNews Senin (17/11).

Fiona mengatakan, adanya filter internet justru akan membuat industri seks Australia bangkrut dalam lima tahun mendatang.

Menurut Fiona, apa yang dilakukannya ini termasuk langkah nyata. Sebab, sebenarnya ia menginginkan jauh 30 tahun yang lalu.

"Negara-negara lain seperti Inggris sedang memperkenalkan kurikulum nasional dan kami pikir kita seharusnya mengikuti itu," kata Patten mengenai rencana partai untuk memperjuangkan kurikulum seks nasional.

Deklarasi pendirian partai init akan dilakukan di acara Melbourne Sexpo di Melbourne, Australia, Kamis, 20 November depan.

Fiona berharap akan memiliki 500 anggota pada saat peluncuran Kamis depan. Dirinya justru berharap empat juta warga Australia yang mengakses pornografi. Dengan data ini, ASP yakin punya peluang untuk memenangi kursi di parlemen negara bagian dan federal. [abc/fox/cha/www.hidayatullah.com]

Minggu, 16 November 2008

Barrack Obama hanya sebuah robot

Dalam kampanye Pemilu Presiden di Amerika, Barrack Obama menjanjikan akan menarik tentara Amerika dari Irak paling lama 16 Bulan setelah dia dilantik. Namun janji itu nampaknya tidak akan bisa dia wujudkan. Saat ini sebelum dia dilantik menjadi Presiden Amerika. Pemerintah Irak(16/11) menyetujui pakta keamanan dengan Negeri Paman Sam. Isinya, perpanjangan masa tugas para tentara AS di Negeri 1001 Malam itu hingga tiga tahun ke depan terhitung setelah mandat dari PBB berakhir di pengujung tahun ini.

Satu janji Obama hampir pasti gagal dilaksanakan. Bahkan itu terjadi sebelum dia dilantik menjadi Presiden Amerika yang ke-44. Bagaimana dengan janji lainnya??

Bila kita melihat sejarah panjang Amerika Serikat, siapa saja yang menjadi Presiden Amerika mereka sejatinya hanya menjadi robot yang ditugaskan untuk menjalankan program dari para pemilik modal dan tuntutan akan liberalisasi dari Negara Paman Sam itu. Mereka seperti robot yang diperlombakan dalam kontes robot. dimana robot itu telah dimasukkan chips yang telah diprogram untuk melewati lintasan tertentu dan untuk mencapai target/tujuan tertentu.

Dalam kontes, robot diprogram untuk memenangkan perlombaan dan untuk mencapai kepuasan yang membuatnya. Begitu juga Presiden Amerika, mereka telah diprogram untuk memenangkan ideologi yang diemban oleh Amerika yaitu Ideologi Kapitalisme, agar Ideologi ini memimpin Dunia. Itulah Robot Robot pemusnah dunia, termasuk juga Obama.

Janji - janji Obama yang lainnya bila tidak sesuai dengan Grand Desain dari Kapitalisme, maka itu hanya menjadi sebuah janji. Dan itu memang sengaja dilakukan untuk menipu rakyat Amerika dan Dunia, supaya dia dan Amerika mendapatkan Simpati dunia. Bagi Amerika, terpilihnya Obama sudah didesain. Karena dengan terpilihnya Obama, itu bisa mengembalikan citra Amerika di mata dunia. Seperti kita ketahui saat ini citra Amerika benar - benar hancur. Dan benar, setelah Obama terpilih citra Amerika sedikit banyak ikut menjadi baik dimata dunia. Hampir seluruh penduduk Dunia, termasuk Indonesia kembali menaruh harapan pada Amerika.

Inilah salahsatu permainan politik dari Amerika untuk merubah orientasi penjajahannya dari ala militer menjadi penjajahan yang lebih halus, dengan menyusupkan ide Liberalisme, dan sekulerisme, yang ujungnya tetap sama menginginkan kemenangan Ideologi kapitalisme didunia ini.(fatih)

Pemerintah Irak adalah kaki tangan Amerika

Pemerintah Irak yang notabene adalah pemerintah yang dibentuk oleh Amerika Serikat kembali mengeluarkan sebuah keputusan yang merugikan rakyat Irak dan menguntungkan penjajah Amerika Serikat. Pada Minggu (16/11) Kabinet Irak, menyetujui perjanjian yang akan mengizinkan pasukan AS tetap berada di negara itu sampai tahun 2011.

"Kabinet secara bulat menyetujui kesepakatan antara Irak dan AS soal penarikan pasukan AS dari Irak," jelas juru bicara pemerintah, Ali al-Dabbagh. Sementara itu Menteri Luar Negeri Irak, Hoshiyar Zebari mengatakan kesepakatan ini diharapkan bisa disetujui parlemen November ini, sebagai langkah terakhir berlakunya kesepakatan ini. (Media Indonesia)

Tentunya keputusan ini semakin menjelaskan bahwa pemerintah yang berkuasa di Irak saat ini bukan merupakan pemerintahan yang diinginkan rakyat Irak yang menginginkan tentara Amerika segera meninggalkan Irak. Pemerintah Irak saat ini merupakan kaki tangan Amerika yang sengaja dibentuk Amerika untuk mengamankan posisi Amerika di Negera Timur Tengah itu. Pasca perang, keberadaan Amerika di Irak di tolak oleh warga. tetapi dengan jalan membuat Pemerintah boneka, Amerika dengan bebas bisa mengatur dan mendiktekan kemaunnya di Negera itu.

SBY: IMF Tetap Kita Perlukan

Peran IMF (International Monetary Fund) bagi Indonesia masih memunculkan trauma. Karena itu, menurut Presiden SBY, sebisa mungkin pemerintah Indonesia menghindari keterlibatan IMF di Indonesia. Meski begitu, kata SBY, IMF tetap diperlukan.

Hal ini disampaikan Presiden SBY saat jumpa pers mengenai hasil G20 Summit di Hotel Ritz Carlton, Washington, DC, Sabtu (15/11/2008) malam atau Minggu (16/11/2008) WIB. SBY didampingi sejumlah menteri, seperti Menlu Hassan Wirajuda, Mensesneg Hatta Rajasa, dan Mendag Mari E Pangestu dan sejumlah delegasi.

Pernyataan SBY ini disampaikan saat menjawab pertanyaan wartawan, apakah Indonesia akan melibatkan IMF dalam upaya program Global Expenditure Support Fund. Salah satu hasil dari G20 Summit adalah pemberian stimulus bantuan dana bagi negara-negara berkembang yang kekurangan finansial.

Namun, sampai saat ini belum ditentukan lembaga keuangan apa yang akan ditunjuk dalam pembiayaan pemberian stimulus itu. Dalam G20 Summit, ada pimpinan sejumlah lembaga keuangan yang ikut menjadi peserta, antara lain Bank Dunia (World Bank) dan IMF. Jika IMF tetap dilibatkan, apakah tidak membuat trauma Indonesia?

Menurut Presiden SBY, memang selama ini peran IMF di masa lalu masih menjadi trauma. Karena itu, pemerintah akan sebisa mungkin menghindarinya. “Tapi, sebenarnya peran IMF tetap kita perlukan, asal tidak menggunakan sistem yang dulu,” jawab SBY.

Salah satu hasil kesepakatan yang dicapai dalam G20 Summit adalah dibutuhkannya reformasi di IMF. Salah satunya IMF harus benar-benar mendukung negara-negara berkembang untuk meningkatkan pertumbuhan ekonominya.

Bagaimana pun juga, IMF merupakan alat bagi negara-negara kapitalis Barat untuk mencengkram dan menyetir negeri-negeri kaum Muslim dengan kedok pemberian bantuan. Setelah itu, kepentingan Barat dipaksakan hingga negeri kaum Muslim lemah. Berharap pada IMF hanya hanya akan menjadikan negeri ini kembali disetir kepentingan Asing. Hanya kembali kepada Khilafah Rasyidah yang akan membebaskan negeri-negeri kaum Muslim dari jeratan para kapitalis. (nl/detik.com)

Kamis, 13 November 2008

Pemerintah meng-KO Pertamina

PT Pertamina (Persero) mengaku keberatan atas kekalahannya dalam lelang pengelolaan ladang migas di Blok Semai V, Kawasan Indonesia Timur. Pertamina merasa sudah memberikan tawaran yang lebih baik ketimbang Hess yang akhirnya ditunjuk pemerintah menjadi pemenang. Demikian disampaikan Vice President Communications Pertamina Anang Rizkani Noor dalam siaran persnya, Kamis (14/11/2008).(Detik.com)

komitmen kerja yang ditawarkan Pertamina sebesar US$ 252,26 juta jauh melampaui Hess yang hanya US$ 143 juta. Komitmen kerja inilah yang membuat total komitmen Pertamina masih di atas Hess. tetapi pemerintah tetap memenangkan Hess untuk mengelola ladang migas di Blok Semai V, Kawasan Indonesia Timur. Keputusan yang seharusnya tidak dilakukan oleh pemerintah, memngingat Pertamina merupakan sebuah BUMN yang seharusnya menjadi perpanjangan tangan dari Pemerintah untuk mengelola kekayaan alam di Indonesia.

Dengan keputusan pemerintah yag memenangkan Hess, semakin menjelaskan bahwa intervensi dan penjajahan Asing atas indonesia. hal ini juga menandakan bahwa Indonesia saat ini masih terjajah. Bila kita menengok sejarah, Indonesia selama 350 Tahun dijajah bukan oleh subuah negara, melainkan oleh sebuah perusahaan besar yaitu VOC. Hal itu tidak ada bedanya dengan sekarang dimana hampir semua Sumber Daya ALam di Indonesia dikuasai oleh Perusahaan Asing.Sungguh Pemerintah lebih memilih mensejahterakan “Penjajah” daripada mensejahterakan Rakyatnya.

Seharusnya kekayaan alam yang terkandung di bumi Indonesia ini dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat. Seolah pemerintah telah melupakan UUD yang mereka Agung - agungkan yaitu tepatnya UUD 45 Pasal 33 yang menyebutkan bahwa kekayaan alam di pergunakan untuk kesejahteraan rakyat. Apakah ini bukan sebuah kejahatan yang selayaknya mendapatkan hukuman yang berat karena telah mendzolimi seluruh rakyat Indonesia.

Bila kita tinjau dari bedasarkan Islam seharusnya seluruh kekayaan alam yang tidak terbatas jumlahnya tidak boleh dimiliki oleh siapapun bahkan negara sekalipun. Semua manusia berhak untuk mendapatkannya secara gratis. Disini peran negara adalah untuk melakukan pengolahan, dan pemerintah tidak boleh sekalipun mencari keuntungan. Jadi semua dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat.(fatih)